Apa Penyebab Leo-Bagas hingga Chico Mundur dari Malaysia Open 2025?

Apa Penyebab Leo-Bagas hingga Chico Mundur dari Malaysia Open 2025?

Leo-Instagram-

Apa Penyebab Leo-Bagas hingga Chico Mundur dari Malaysia Open 2025?

Terjawab sudah penyebab mundurnya tiga wakil Indonesia, termasuk ganda putra baru, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dari Malaysia Open 2025.

Turnamen BWF World Tour Super 1000 Malaysia Open 2025 dihelat pada 7-12 Januari mendatang di Axiata Arena, Kuala Lumpur.

Sayangnya di ajang yang sangat bergengsi itu, kekuatan ganda putra dan tunggal putra Tanah Air bakal berkurang.

Itu setelah Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) menarik tiga wakil dari kompetisi tersebut.

Mereka adalah dua pasangan baru ganda putra, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.

Padahal tak sedikit penggemar yang menantikan aksi dua pasangan yang baru diduetkan pada pertengahan musim 2024 itu.

Malaysia Open ini juga bisa jadi bekal bagi mereka meningkatkan performa dan ranking BWF (Badminton World Federation).

Satu wakil lainnya yang juga ditarik adalah dari sektor tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo.

Terkait hal ini, PBSI pun akhirnya buka suara menjelaskan penyebabnya.

TAG:
Sumber:

Berita Lainnya