Byeon Woo Seok Borong Piala! Inilah Daftar Pemenang Asia Artist Awards (AAA) 2024
Byeon-Instagram-
Byeon Woo Seok Borong Piala! Inilag Daftar Pemenang Asia Artist Awards (AAA) 2024
Byeon Woo Seok Dominasi Asia Artist Awards 2024: Daftar Lengkap Pemenang dan Fakta Menarik!
Ajang penghargaan tahunan bergengsi, Asia Artist Awards (AAA) 2024, sukses digelar pada Jumat, 27 Desember 2024, pukul 19.00 KST di Bangkok, Thailand. Acara ini menghadirkan selebritas ternama dari dunia musik hingga perfilman. Tahun ini, aktor tampan Byeon Woo Seok mencuri perhatian dengan raihan penghargaan terbanyak, termasuk Daesang untuk kategori Best Actor of the Year. Berikut ulasan lengkap dan daftar para pemenang AAA 2024 yang wajib kamu ketahui!
Byeon Woo Seok dan Park Min Young Bawa Pulang Daesang
Asia Artist Awards 2024 mengumumkan delapan kategori Daesang, penghargaan tertinggi yang menjadi impian setiap selebritas yang hadir. Byeon Woo Seok berhasil menyabet penghargaan Best Actor of the Year, sementara aktris berbakat Park Min Young dinobatkan sebagai Best Actress of the Year. Dalam kategori musik, girl group fenomenal NewJeans meraih Artist of the Year (Singer), sedangkan Artist of the Year (Actor) diberikan kepada aktor kawakan Kim Soo Hyun.
Byeon Woo Seok Borong Enam Penghargaan