Lama Tak Ada Kabar, Ini Kondisi Terbaru Apriyani Rahayu Usai Olimpiade Paris 2024

Lama Tak Ada Kabar, Ini Kondisi Terbaru Apriyani Rahayu Usai Olimpiade Paris 2024

Apriyani Rahayu--

"Tentunya pemulihan, ya. Baik secara fisik maupun mental, aku berusaha untuk berdamai dengan apa yang terjadi di Olimpiade kemarin. Jadi, aku mencoba meluangkan waktu untuk diriku sendiri. Sebenarnya sudah lama juga tidak memegang raket," tambah Apriyani.

Atlet berusia 26 tahun ini menjelaskan bahwa ia telah kembali berlatih sejak Oktober 2024. Setelah menjalani proses pemulihan cedera dan mental, Apriyani merasa kondisi fisik dan mentalnya semakin membaik.



"Sejak sekitar sebulan yang lalu aku mulai latihan lagi, kira-kira hampir sebulan. Ada hal-hal yang aku lakukan supaya tidak bosan, tapi memang aku sengaja memberikan waktu untuk diri sendiri," ungkap Apriyani.

"Alhamdulillah, setelah apa yang terjadi di Olimpiade, aku merasa pelan-pelan mulai lebih baik, baik secara fisik maupun mental," lanjutnya.

Meskipun kondisinya semakin membaik, Apriyani belum bisa memastikan kapan tepatnya ia akan kembali ke lapangan. Ia hanya meminta doa agar bisa segera comeback dan kembali bersaing di turnamen bulu tangkis.


TAG:
Sumber:

Berita Lainnya