Kevin Diks Resmi Jadi WNI, Sudah Pasti Siap Tanding Lawan Jepang & Arab?
Kevin diks-Instagram-
Kevin Diks Resmi Jadi WNI, Sudah Pasti Siap Tanding Lawan Jepang & Arab?
Bek FC Copenhagen, Kevin Diks, kini resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah proses naturalisasinya selesai. Diks dikabarkan siap memperkuat Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut dengan antusias pengambilan sumpah Kevin Diks sebagai WNI yang berlangsung di Kopenhagen, Denmark, pada Jumat (8/11) siang waktu setempat.
Erick juga berterima kasih atas dukungan dari berbagai pihak yang mempercepat proses naturalisasi pemain berusia 28 tahun ini, termasuk Presiden Prabowo Subianto, Komisi X dan XIII DPR, Dirjen AHU, Dirjen Imigrasi, dan Dukcapil DKI Jakarta.
Selain Kevin Diks, dua nama lainnya, Estella Loupattij dan Noa Leatomu, juga mengikuti pengambilan sumpah sebagai WNI pada kesempatan yang sama.
"Alhamdulillah, hari ini Kevin Diks resmi menjadi Warga Negara Indonesia dan siap memperkuat Timnas Indonesia," kata Erick, sebagaimana dilansir dari laman resmi PSSI.
Erick menambahkan bahwa Kevin telah memulai proses pengurusan KTP dan paspor, dan langkah berikutnya adalah menyelesaikan perpindahan federasi agar ia bisa tampil membela Timnas Indonesia.