Siapa Istri dan Anak Adhi Kismanto? Penggerak Judi Online di Komdigi, Benarkah Bukan Orang Sembarangan?
tanda tanya-qimono/pixabay-
Siapa Istri dan Anak Adhi Kismanto? Penggerak Judi Online di Komdigi, Benarkah Bukan Orang Sembarangan?
Profil Tampang Adhi Kismanto Alias Fallen yang Diduga Sebagai Penggerak Judi Online di Komdigi, Lengkap dari Umur, Agama dan Akun Instagram
Adhi Kismanto Ternyata Direkrut Komdigi Lewat Jalur Ilegal, Berperan Sebagai Pengendali Situ Judi Online Selama Budi Arie Menjabat Sebagai Menteri
Penangkapan Adhi Kismanto dan 14 orang lainnya dalam kasus perjudian online menghebohkan publik dan menyeret nama Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi), sebelumnya dikenal sebagai Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo). Peristiwa ini mengungkap celah pengawasan di lembaga pemerintah yang seharusnya melindungi masyarakat dari praktik digital ilegal.
Peran Sentral Adhi Kismanto dalam Operasi Judi Online
Adhi Kismanto, yang lebih dikenal dengan inisial AK, ditangkap oleh Polda Metro Jaya atas keterlibatannya dalam mengelola sekitar 1.000 situs perjudian online yang seharusnya diblokir. Kombes Wira Satya Triputra, Dirreskrimum Polda Metro Jaya, mengungkapkan bahwa AK bertindak sebagai pengendali jaringan situs tersebut. Fakta mengejutkan muncul ketika riwayat pekerjaan AK terkuak—ia sempat mengikuti seleksi sebagai tenaga pendukung teknis di Kemenkominfo pada akhir 2023, tetapi gagal lolos. Anehnya, hanya berselang waktu singkat, AK direkrut dan ditempatkan di sebuah 'posko satelit' di Bekasi, Jawa Barat, yang berfungsi sebagai pusat operasi situs judi online.
Menurut Kombes Wira, AK tidak hanya memiliki wewenang mengelola pemblokiran situs judi, tetapi juga 'membina' situs-situs tersebut agar tetap beroperasi. "Tersangka AK kami amankan setelah diketahui memiliki peran vital dalam pengelolaan dan pengaturan situs-situs perjudian online yang seharusnya dihentikan," jelas Wira kepada media.