Profil Biodata Yandri Susanto Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal yang Dapat Teguran dari Mayor Teddy, Lengkap dari Umur, Agama dan Akun Instagram
Yandri-Instagram-
Mahfud MD menyebut tindakan Yandri sebagai pelanggaran etika birokrasi. Menurut Mahfud, penggunaan atribut negara untuk acara keluarga tidak dapat dibenarkan, apalagi oleh pejabat negara yang baru dilantik. Pernyataan Mahfud ini menambah panas isu yang beredar dan membuat banyak pihak menyoroti tindakan Yandri.
Peringatan untuk Para Menteri Kabinet Merah Putih
Kontroversi ini kemudian memunculkan reaksi dari Sekretaris Kabinet, Mayor Teddy Indra Wijaya. Mayor Teddy memberikan peringatan resmi kepada seluruh menteri di Kabinet Merah Putih, termasuk Yandri Susanto, agar berhati-hati dalam menggunakan fasilitas dan atribut kementerian. Peringatan ini menjadi semacam alarm bagi seluruh menteri agar tidak melakukan tindakan serupa yang dapat mencoreng etika birokrasi dan pemerintahan.
Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, menjelaskan bahwa peringatan ini disampaikan langsung atas instruksi dari Presiden Prabowo Subianto melalui Sekretaris Kabinet. Presiden menegaskan pentingnya menjaga kepercayaan publik dan tidak menggunakan fasilitas negara untuk kepentingan pribadi.
Menteri Koperasi, Budi Arie Setiadi, juga menegaskan bahwa peringatan tersebut dikomunikasikan melalui grup WhatsApp yang berisi para menteri. Budi mengatakan bahwa seluruh anggota kabinet harus berhati-hati dan bersama-sama menjaga citra serta kepercayaan publik terhadap pemerintahan.
"Kepercayaan Publik yang Besar Ini Harus Kita Jaga"
Budi Arie mengingatkan bahwa kepercayaan publik terhadap pemerintah sangat besar, dan hal itu harus dijaga dengan baik oleh seluruh jajaran menteri. Ia menekankan bahwa semua imbauan dari Sekretaris Kabinet harus dijalankan dengan serius, dan kementerian tidak boleh digunakan untuk kepentingan pribadi maupun keluarga.
“Semuanya harus waspada dan menjaga kepercayaan publik. Kementerian ini adalah untuk kepentingan negara, bukan untuk kepentingan pribadi," ujar Budi saat diwawancarai di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Rabu, 23 Oktober 2024.