Ratu Entok Anak Siapa? Inilah Profil Selebgram Asal Medan yang Viral Suruh Yesus Potong Rambut, Benarkah Bukan Orang Sembarangan?
Ratu entok-Instagram-
laporan resmi terhadap selebgram Ratu Entok sudah masuk dengan nomor laporan STTLP/B/1375/X/2024/SPKT/Polda Sumut. Akun TikTok yang dilaporkan adalah @ratuentokglowskincare, yang digunakan selebgram tersebut untuk melakukan siaran langsung saat insiden terjadi.
“Kami melaporkan akun TikTok Ratu Entok atas ucapannya yang menyuruh 'cukur rambut' sambil menunjukkan foto Tuhan Yesus, yang dalam agama Kristen merupakan sosok sakral,” ungkap Daniel setelah membuat laporan. Menurutnya, tindakan selebgram tersebut sangat melukai perasaan umat Kristiani, yang menganggap Yesus Kristus sebagai figur suci.
Lebih lanjut, Daniel menjelaskan bahwa video tersebut diambil ketika Ratu Entok sedang melakukan live streaming di media sosial. Aksi tersebut kemudian direkam oleh salah satu penonton yang menyaksikan siaran langsungnya dan akhirnya menyebar hingga menjadi viral.
Daniel juga menyampaikan bahwa sebagai umat Kristiani, tindakan selebgram ini dianggap sangat menyinggung dan menyakiti hati banyak orang. Ia berharap agar pihak kepolisian segera mengambil tindakan tegas terhadap Ratu Entok sesuai dengan hukum yang berlaku. "Perbuatan Ratu Entok telah melukai perasaan banyak orang, khususnya umat Kristen. Meski secara pribadi kami sudah memaafkan, dia tetap harus bertanggung jawab atas perbuatannya secara hukum," tegas Daniel.