Indonesia Tak Baik-Baik Saja, Ini Provinsi dengan Lonjakan Pengangguran Tertinggi hingga 5000%

Indonesia Tak Baik-Baik Saja, Ini Provinsi dengan Lonjakan Pengangguran Tertinggi hingga 5000%

ilustrasi-waldryano-

Di posisi berikutnya ada Sulawesi Tenggara yang mencatat kenaikan sebesar 672,5%, diikuti Sumatera Barat dengan kenaikan 584,91%. DKI Jakarta dan Sumatera Utara menempati urutan keempat dan kelima dengan peningkatan masing-masing sebesar 575,93% dan 498,89%.

Salah satu sektor yang paling terpukul adalah industri tekstil dalam negeri. Contoh terbaru adalah PT Sinar Panca Jaya di Semarang, sebuah perusahaan tekstil yang terpaksa menutup operasionalnya sepenuhnya. Perusahaan ini dulunya mempekerjakan sekitar 3.000 orang, namun karena kondisi pasar yang semakin sulit, mereka harus melakukan PHK secara bertahap hingga pada Agustus 2024, sebanyak 340 pekerja terkena dampaknya.


Perusahaan tersebut memiliki pasar baik di dalam negeri maupun luar negeri, namun krisis pesanan membuat produksinya tidak laku di pasaran. Akibatnya, banyak pabrik tekstil dan produk tekstil (TPT) di Indonesia yang terpaksa menghentikan operasinya sejak awal 2024.

Dampak dari PHK ini sangat terasa bagi para pekerja yang kehilangan sumber penghasilan. Selain menghadapi kesulitan ekonomi sehari-hari, mereka juga harus menghadapi masalah biaya pendidikan anak dan beban cicilan yang belum terselesaikan.

Sumber:

BERITA TERKAIT

Berita Lainnya