Biodata Profil Lianne Tan Pebulutangkis Belgia yang Viral di Olimpiade 2024 Paris Punya Darah Keturunan Indonesia, Lengkap dari Umur, Agama dan Akun Instagram
Indra-Instagram-
Indra Bagus juga menambahkan, "Kalau kamu ngangkat, dia ada maktu untuk variasi. Begitu juga sama lobnya. Kalau kamu lobnya terlalu gampang begini dianya enak buat variasi, kamunya agak struggle ya."
Meskipun menerima arahan yang detail dan penuh semangat, Lianne Tan gagal mengatasi perlawanan Ratchanok Intanon. Ia harus merelakan kemenangan dengan skor identik 8-21 pada kedua gim.
Profil Lengkap Lianne Tan
Lianne Tan lahir di Bilzen, Belgia, pada 20 November 1990. Sejak usia 8 tahun, ia telah terjun ke dunia bulutangkis, terinspirasi oleh keluarganya yang memiliki ketertarikan yang sama dalam olahraga ini. Lianne dilahirkan dari kombinasi budaya yang unik, dengan ayah asal Indonesia dan ibu dari Belgia. Keberagaman budaya ini memberikan keuntungan tersendiri bagi Lianne Tan, memungkinkan dia untuk tumbuh dalam dua budaya yang berbeda dan memahami keduanya dengan baik.
"Dilahirkan dari ayah Indonesia dan ibu Belgia adalah keuntungan besar karena kami, saya dan saudara saya, Yuhan, tumbuh dalam dua budaya yang sangat berbeda dan bisa belajar keduanya," kata Lianne dalam wawancaranya yang dilansir dari laman resmi Olimpiade Tokyo 2020.
Dalam perjalanan karirnya, Lianne Tan telah banyak berkompetisi di berbagai turnamen BWF International Challenge yang diselenggarakan di Eropa, Amerika, dan Afrika. Olimpiade Paris 2024 merupakan olimpiade keempat bagi Lianne. Sebelumnya, ia telah tampil di Olimpiade 2012 London, Olimpiade 2016 Rio de Janeiro, dan Olimpiade 2020 Tokyo. Sayangnya, di keempat ajang Olimpiade tersebut, ia selalu tersingkir di babak penyisihan grup.