PROFIL Tampang Anwar Iskandar Ketua MUI yang Sebut Makan Siang Gratis Program Tuha Tak Boleh Dilanggar, Lengkap dari Umur, Agama dan Akun Instagram
tanda tanya-geralt/pixabay-
Jejak Politik Anwar Iskandar
Selain berkiprah di dunia keagamaan, Anwar Iskandar juga memiliki pengalaman di bidang politik. Pada tahun 1998, ia sempat menjadi anggota MPR RI. Sebelumnya, pada tahun 1997, Anwar menjabat sebagai Rais Syuriyah PWNU Jatim. Kiprahnya di politik menunjukkan komitmennya untuk turut berkontribusi dalam pembangunan negara melalui berbagai jalur.
Kehidupan Pribadi Anwar Iskandar
Anwar Iskandar menikah dengan Nyai Qoni’atus Zahro, seorang perempuan dari Jamsaren, Kediri, pada tahun 1975. Dari pernikahan pertama ini, mereka dikaruniai satu putra dan lima putri. Pada tahun 1990, Anwar Iskandar menikah untuk kedua kalinya dengan Nyai Hj Yayan Handayani dari Bogor. Dari pernikahan kedua ini, ia memiliki tiga putra dan satu putri, yang kini tinggal di Pondok Pesantren Al Amien.***