Nisya Ahmad Adik Raffi Ahmad Gugat Cerai Suami di PA Jaksel, Ternyata Sidang Sudah Berlangsung Sejak 31 Mei

Nisya Ahmad Adik Raffi Ahmad Gugat Cerai Suami di PA Jaksel, Ternyata Sidang Sudah Berlangsung Sejak 31 Mei

Nisya Ahmad--

Kabar mengejutkan datang dari rumah tangga Nisya Ahmad dan Andika Abdillah Soeria Sapardi Rosadi, yang lebih dikenal sebagai Andika Rosadi.

Nisya Ahmad, adik dari presenter terkenal Raffi Ahmad, telah mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.



Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah, mengonfirmasi berita ini. Nisya Ahmad mendaftarkan gugatan cerainya pada 10 Mei 2024, dan sidang perdana telah berlangsung pada 30 Mei 2024.

Baca juga: LANGSUNG BACA Nano Machine Chapter 218 Bahasa Indonesia, Rilis Manhwa Nano Mashin Chapter 218 219 Sub Indo

Baca juga: Kenapa Marselino Ferdinan dan Nadia Raisya Putus? Benarkah Karena Beda Agama? Inilah Kisah Cinta Pemain Timnas Indonesia dan Selebgram yang Viral di Kalangan NATIZEN


"Benar bahwa yang bersangkutan telah mendaftarkan perkaranya (perceraian) di kepaniteraan Pengadilan Agama Jakarta Selatan, tanggal 10 Mei 2024," kata Taslimah kepada media pada Rabu (31/7/2024).

"Yang menggugat nama yang tadi barusan disebut. Sidang perdananya di tanggal 30 Mei 2024 ini," tambahnya.

Proses perceraian ini sudah berjalan secara virtual, mengingat gugatan didaftarkan melalui e-court. Bahkan, agenda replik dan duplik juga telah digelar dalam sidang ini.

"Sidang sudah berlangsung, karena perkaranya didaftarkan secara e-court, maka proses persidangannya juga dilakukan secara Elitigasi. Jadi sudah berlangsung jawab replik," jelas Taslimah.

TAG:
Sumber:

Berita Lainnya