Live Cek Khodam jadi Ritual Wajib Natizen Sebelum Tidur, Bisa Menerawang Kekayaan Hingga Jodoh, Beriku 5 Cara untuk Mengecek Khodam!
tiktok-solenfeyissa/pixabay-
Serius atau Candaan?
Meskipun ada kreator yang melakukan live cek khodam dengan serius, tren ini lebih banyak digunakan sebagai hiburan. Kreator sering kali membuat prediksi lucu tentang khodam yang dimiliki seseorang, seperti "kucing garong" atau "pecel lele". Dengan cara ini, live khodam menjadi lebih ringan dan menyenangkan, membuat banyak pengguna tertarik untuk menonton dan berpartisipasi.
Apa Itu Khodam?
Istilah "khodam" sendiri bukan hal baru di Indonesia. Banyak orang masih mempercayai keberadaan khodam, yang dianggap sebagai makhluk gaib yang mendampingi seseorang. Dalam beberapa budaya, khodam digambarkan sebagai jin yang dapat berkomunikasi dengan manusia dan membantu dalam berbagai urusan duniawi.
Menurut buku "Master Khodam: Seni Berkomunikasi dengan Khodam Diri dan Orang Lain" (2019) oleh Nur Prabawa Wijaya, khodam berasal dari bahasa Arab yang berarti pembantu, penjaga, atau pengawal. Khodam ini diyakini bisa terbentuk secara alami atau melalui proses tertentu dan bersemayam di bawah alam sadar manusia.
Mengapa Khodam Viral?
Viralnya topik khodam di media sosial, terutama TikTok dan X, tidak lepas dari daya tariknya sebagai hiburan. Live TikTok tentang cek khodam awalnya dianggap serius, tetapi kemudian banyak pengguna membuat versi yang lebih santai dan lucu. Misalnya, mereka menebak khodam seseorang sebagai "kecoak kutub" atau "pecel lele", yang tentunya membuat penonton tertawa.