Siapa Penagih Hutang yang Dilempar Magkuk hingga Kepala Bocor? Viral Emak-Emak Enggan Bayar Hutang hingga Aniaya Pegawai Koperasi
Hingga saat ini, belum ada informasi tambahan mengenai identitas petugas koperasi atau penagih utang tersebut. Hal serupa juga berlaku bagi emak-emak yang menjadi objek penagihan.
Banyak warganet yang menyoroti permasalahan ini, khususnya dalam memperbandingkan sikap penagih utang dengan peminjamnya.
"Dalam setiap hari, selalu ada yang ngutang lebih galak daripada yang minjemin," demikian komentar warganet.
"Enteng banget ya main pukul ga mikir konsekuensinya, mana dia yang ngutang dia yang marah hhhmmm," tambah akun lainnya.
"besok-besok penagih hutang bawa sajam aja, jgn mau kalah sm yg ngutang tp gmau bayar" ujar warganet lainnya.
Dari informasi yang beredar, konflik antara penagih utang dan emak-emak tersebut akhirnya berakhir damai.
Didampingi oleh keluarga dan Kapolsek Menganti, Gresik, AKP Roni Ismullah mengonfirmasi bahwa keduanya telah mencapai kesepakatan untuk berdamai,
Meskipun begitu, tak sedikit warganet yang menyayangkan insiden kekerasan hingga alami luka malah berujung damai dan tidak ditindak secara hukum.***