Penyebab Kebakaran Gudang Peluru di Ciangsana Meledak, Sebut Tak Ada Korban Jiwa, Berapa Total Kerugiannya?
Gudang Munisi Daerah Kodam Jaya di Ciangsana diketahui menyimpan berbagai jenis munisi TNI AD, termasuk peluru kaliber besar, munisi untuk artileri medan, dan artileri pertahanan udara (arhanud).
Meskipun begitu, Brigjen TNI Kristomei mengakui bahwa penyebab pasti ledakan dan kebakaran serta besarnya kerugian masih belum dapat dipastikan.
Tim penanganan darurat terus melakukan investigasi mendalam guna mengidentifikasi penyebab kejadian ini serta upaya untuk meminimalisir dampak yang mungkin timbul.
Baca juga: Kapan MASHLE Season 3 Tayang? Simak Informasi Selengkapnya
Saat ini, proses penanganan dan pemulihan dari kejadian ledakan di Gudang Peluru Kodam Jaya terus berlangsung dengan melibatkan kerja sama antara pihak berwenang dan masyarakat setempat.***