Tanggal 29 Maret 2024 akan menjadi hari libur nasional untuk memperingati Wafat Yesus Kristus. Jumat Agung, demikian juga disebut, merupakan bagian dari Pekan Suci Paskah yang dirayakan oleh umat Kristen dan Katolik.
Jumat Agung adalah hari di mana umat Kristiani mengenang penderitaan dan penyaliban Yesus Kristus. Sebagaimana dicatat dalam riwayat Gereja Katolik, pada hari Jumat yang sakral tersebut, Yesus disiksa dan disalibkan di depan umum dua ribu tahun yang lalu.
Baca juga: Profil Biodata Hasyakyla Eks JKT48, Viral Ngaku Pernah Nyetir Saat Mabuk--Agama Pacar Pendidikan hingga Akun Sosmed IG
Baca juga: Apa Itu DUI (Driving Unde the Influence) Kasus Hasyakyla dan Bagaimana Hukumnya di Indonesia?
Baca juga: Quote Ucapan Malam Lailatul Qadar & Kata Mutiara Menyentuh Hati Untuk Caption Sosmed atau Whatsapp WAWeb
Baca juga: Sang Suami Tersandung Kasus Korupsi, Ini Sosok Istri Dari Harvey Moeis: Lengkap Dengan Agama, Perjalanan Karir dan Prestasi
Selama peringatan Jumat Agung, umat Katolik melakukan tiga tahapan ibadah, yaitu liturgi sabda, penghormatan salib, dan komuni. Ini dilakukan sebagai penghormatan terhadap pengorbanan besar yang dilakukan Yesus di kayu salib untuk menebus dosa manusia.
Dalam ajaran Kristen, Jumat Agung termasuk dalam tiga hari suci, atau Tri Hari Suci dalam kalender liturgi. Tri Hari Suci ini meliputi Kamis Putih, Jumat Agung, dan Sabtu Sunyi, yang secara berurutan mengenang peristiwa-peristiwa penting menjelang Paskah.
Kamis Putih mengingatkan perjamuan terakhir Yesus bersama murid-murid-Nya sebelum pengkhianatan dan penangkapannya. Sementara Jumat Agung diperingati sebagai hari penyaliban Yesus, dan Sabtu Sunyi mengingatkan saat Yesus berada di kubur sehari sebelum kebangkitan-Nya pada Minggu Paskah.
Karena 29 Maret 2024 merupakan hari libur nasional untuk memperingati Jumat Agung, sebagian besar bank di Indonesia tidak akan beroperasi. Meskipun demikian, ada beberapa bank yang mungkin membuka layanan terbatas di cabang-cabang tertentu.