5 Menu Takjil Istimewa Agar Momen Berbuka Lebih Berwana: Simple dan Sehat

5 Menu Takjil Istimewa Agar Momen Berbuka Lebih Berwana: Simple dan Sehat

1. Puding buah naga
Menu puding terdengar simple, namun hidangan ini sangat menyegarkan dan sehat bagi tubuh.

Berikut resep takjil dari puding dan buah yang bisa jadi pilihanmu.

Bahan-bahan:

Agar-agar plain 1 bungkus (7 gram)
Gula pasir 5 sendok makan
Air 480 ml
Susu cair 240 ml
Buah naga 200 gram

Cara Membuat Takjil Puding Buah Naga:
- Blender buah naga yang sudah bersih dengan susu cair
- Campur agar-agar, air dan gula pasir, kemudian masak hingga setengah mendidih.
- Masukkan buah naga yang sudah diblender dan masak kembali hingga mendidih.
- Tuangkan adonan ke cetakan puding dan dinginkan.

 

2. Salad buah leci dan jeruk

Menu takjil buah leci dan jeruk terdengar menyegarkan, bukan? Hidangan ini dapat kalian buat dengan mudah dan buahnya pun bisa diganti sesuai selera.

Bahan-bahan:
Lychee 5-7 buah
Jeruk Mandarin 1 buah (ambil daging buahnya saja)
Nata de coco 2 sendok makan
Air perasan jeruk 100 ml
Daun mint yang disobek 2 sendok makan
Es serut secukupnya

Cara membuat lychee salad:
- Masukkan es serut di mangkuk saji.
- Letakkan buah Lychee (boleh dipotong jika ukurannya terlalu besar), jeruk mandarin dan nata de coco diatasnya.
- Taburi daun mint dan siram dengan air perasan jeruk, dan leci. - Salad siap disajikan untuk berbuka.

 

3. Es Kacang Merah Alpukat

Bahan-bahan:

Kacang merah 200 gram
Daun pandan 2 lembar
Pisang raja 2 buah, kukus dan potong-potong
Alpukat 2 buah
Santan kental 100 ml
Air minum 3 gelas
Susu kental manis secukupnya
Es batu secukupnya

Cara membuat:
- Masukkan air, kacang merah, dan daun pandan, rebus hingga kacang merah lembut.
- Campurkan kacang merah dan pisang kedalam mangkuk dan sirami sedikit santan.
- Tambahkan potongan daging buah alpukan dan juga es batu.
- Berikan susu kental manis secukupnya dan takjil kacang merah yang manis siap disajikan bersama menu berbuka puasa lainnya.

TAG:
Sumber:

Berita Lainnya